Cara Memperbaiki Eror tidak bisa mengetik pada kolom pencarian

Halo Sobat IT, Pernah ga sih sobat tiba tiba tidak bisa mengetik pada kolom pencarian, pencarian diwindows ataupun di exporer, tetapi ketika coba mengetik semisal di office atau di browser bisa, Nah apakah yang terjadi dan bagaimana cara memperbaikinya.

 Eror Tidak Bisa Mengetik di Windows Search Bar ini adalah karena ctfmon.exe ini yang selalu nonaktif ketika windows baru dinyalakan



saya menyarankan untuk mengaktifkannya secara manual setiap kali menghidupkan komputer. Namun, cara tersebut tidak efisien dan kurang praktis. Kali ini saya akan bagikan cara agar ctfmon windows selalu hidup ketika restart

Cara agar ctfmon windows selalu hidup ketika restart

A. Buka Windows Registry Editor

Caranya dengan menekan kombinasi tombol Windows + R lalu ketikkan regedit dan klik OK.


B. Pergi ke path ini

Masukkan path di bawah ini ke dalam adress bar Registry Editor kalian lalu tekan enter.



Computer\HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run

Kalian akan di bawa ke folder yang isinya akan kita tambahi dengan value seperti langkah berikutnya.

C. Masukkan Value di Bawah Ini ke dalam Folder

Caranya dengan

1. Klik kanan dan pilih String value
2. Masukkan ctfmon lalu tekan enter
3. Klik kanan pada ctfmon dan pilih modify
4. Masukkan value data di bawah ini

C:\Windows\System32\ctfmon.exe


Kalau kalian kurang paham bisa lihat rekaman di bawah ini




Demikian Pembahasan singkat mengenai eror yang terjadi saat tidak bisa mengetik pada pencarian, Mohon Maaf jika ada penyampaian yang kurang tepat , Sekian & Terimakasih.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Memperbaiki Eror tidak bisa mengetik pada kolom pencarian"

Posting Komentar

Night Mode